WHAT'S NEW?
Loading...
Say no to racism

RRQ dan Bigetron,wakil Asia Tenggara

25,agustus 2019

RRQ dan Bigetron, Wakil Asia Tenggara
di PMCO 2019 Global Final

Turnamen PUBG Mobile Open Club (PMCO) 2019 untuk kawasan Asia Tenggara akhirnya telah rampung. Total 16 tim saling beradu kemampuan dalam 12 partai yang tersedia. Sejak awal, tim RRQ memang sudah menunjukkan kualitasnya di hampir sepanjang pertandingan.
PMCO 2019 Asia Tenggara akan mengirimkan empat wakilnya: dua tim langsung lolos ke PMCO Global Final, sedangkan dua tim lainnya berkesempatan untuk mengikuti kualifikasi PMCO Global Final.
Berikut rekapitulasi hasil PMCO 2019 Asian Tenggara pada hari kedua (terakhir):
Match 1 (Sanhok/TPP)
Pemenang: Team VIP (15 kills)
Total Poin: 45 Poin
Match 2 (Erangel/TPP)
Pemenang: Team Box (14 kills)
Total Poin: 44 Poin
Match 3 (Miramar/TPP)
Pemenang: Bigetron (16 kills)
Total Poin: 46 Poin
Match 4 (Erangel/TPP)
Pemenang: RRQ (26 kills)
Total Poin: 56 Poin
Match 5 (Vikendi/TPP)
Pemenang: Bigetron (10 Kills)
Total Poin: 40 Poin
Match 6 (Erangel/TPP)
Pemenang: Team ILMN (16 kills)
Total Poin: 46 Poin
Klasemen Akhir (4 Besar) PMCO 2019 Asia Tenggara:
  1. Team RRQ: 305 Poin
  2. Bigetron Esports: 270 Poin
  3. Team PLM: 205 Poin
  4. Team Secret: 193 Poin
Dengan hasil ini, RRQ dan Bigetron akan menjadi wakil Asia Tenggara yang mendapat tiket langsung ke turnamen PMCO Global Final 2019 yang akan berlangsung di Berlin, Jerman.
Sedangkan tim PLM dan Secret, akan menjalani babak kualifikasi PMCO Global Final, untuk mencari tiket menuju putaran final.
Semangat untuk seluruh tim dari Asia Tenggara!

1 komentar: Leave Your Comments